Siapa sih yang ga kenal dengan madu? Cairan berwarna kuning yang manis dan dihasilkan dari lebah ini sangat mudah ditemukan di sekitar kita. Selain bermanfaat untuk tubuh, madu juga bisa dimanfaatkan untuk kecantikan lho! Madu bisa digunakan sebagai bahan pembersih wajah, masker, lulur, scrub, dan masih banyak lagi. Nah sekarang ga perlu repot lagi mendapatkan manfaat madu murni untuk kulit, karena sudah ada Natural Honey!
Natural Honey ini berbeda dengan body lotion lainnya, karena Natural Honey adalah pure honey lotion. Yup, sesuai namanya Natural Honey menggunakan madu murni sebagai bahan utama dari lotionnya. Nah untuk mengenal lebih dekat dengan Natural Honey, Grazia Indonesia mengundangku untuk datang ke acara "A Healthy Day with Natural Honey and Grazia Indonesia" pada hari Senin, 16 Mei 2016 di Blue Jasmine Restaurant, Jakarta Selatan.
Acara ini dihadiri oleh Vannesa Budiharja (Healthy Living Expert) dan Melanie Putria (Brand Ambassador Natural Honey) untuk memberikan tips gaya hidup sehat. Selain itu blogger yang hadir juga berkesempatan untuk belajar membuat sarapan yang sehat. Seru banget deh! Kalau penasaran seperti apa keseruan eventnya, bisa cek di vlog aku yang satu ini:
Natural Honey memiliki 4 varian body lotion, yaitu Moisture Rich, Pure White, Antioxidant, dan Firm & Youthful. Dan sekarang Natural Honey punya varian terbaru yaitu Natural Honey Body Serum Firm & Stretch Mark Care. Dari semua varian yang ada aku sudah coba Natural Honey Pure White, Moisture Rich, dan Body Serum Firm & Stretch Mark Care.
Natural Honey Moisture Rich
Buat yang memiliki kulit tubuh kering dan terasa kasar, Natural Honey Moisture Rich bisa jadi pilihan tepat buat kamu nih! Mengandung Olive Oil dan Vitamin E, body lotion ini bahkan bisa mengunci kelembaban alami kulit dan menutrisi hingga lapisan terdalam selama 24 jam. Bahan utamanya yaitu Pure Honey bisa menjaga kelembutan dan kesehatan kulit. Olive Oil berguna untuk memberikan kelembaban agar kulit menjadi sehat, dan Vitamin E berguna untuk merawat kulit kusam & kasar sehingga menjadi cerah lembut.
Tekstur dari Natural Honey Moisture Rich ini creamy dan gampang banget dibaurkan lho, bahkan ga terasa lengket sama sekali! Body lotion ini cepat banget menyerap di kulit. Aroma dari Moisture Rich ini juga enak, perpaduan wangi floral dan madu. Aromanya manis segar gimana gitu, suka deh ♥
Buat yang sering berada di dalam ruangan berAC, Natural Honey Moisture Rich ini cocok banget buat kamu! Dinginnya AC bisa membuat kulit menjadi kering dan pecah-pecah, makanya aku selalu siap sedia body lotion ini di meja kantorku. Beneran deh, Natural Honey Moisture Rich ini bikin kulitku tetap lembab seharian!
Natural Honey Pure White
Sering beraktifitas di luar ruangan dan terpapar sinar matahari? Ini dia soul mate baruku! Natural Honey Pure White bisa melindungi kulit dari sinar matahari dan membuat kulit tampak lebih putih. Mengandung Yogurt dan Vitamin B3, body lotion ini juga dilengkapi dengan SPF 30 PA++ lho! Bahan utamanya yaitu Pure Honey bisa menjaga kelembutan dan kesehatan kulit. Yogurt kaya akan nutrisi alami untuk kulit, dan Vitamin B3 mampu menghambat pembentukan melamin kulit agar tampak lebih putih.
Biasanya lotion yang mengandung SPF memiliki tekstur yang kental dan susah dibaurkan. Tapi Natural Honey Pure White ini berbeda lho! Teksturnya bahkan lebih encer dibandingkan Natural Honey Moisture Rich dan gampang banget dibaurkan. Body lotion ini cepat menyerap di kulit dan ga terasa lengket sama sekali. Aroma dari Pure White ini lebih manis dibandingkan Moisture Rich, wangi madunya lebih terasa. Aku sendiri lebih suka aroma Natural Honey Pure White ♥
Setiap pagi aku selalu pake Natural Honey Pure White sebelum berangkat ke kantor. Karena setiap hari aku selalu pergi ke kantor naik ojek dan terpapar sinar matahari, makanya aku butuh body lotion dengan SPF untuk melindungi kulit supaya ga gosong hahaha. Apalagi Natural Honey Pure White ini cepat menyerap jadi ga perlu khawatir kalau ada debu jalanan yang menempel di tubuh setelah pake lotion ini.
Natural Honey Body Serum Firm & Stretch Mark Care
Ini dia jagoan terbaru Natural Honey. Punya masalah stretch mark? Atasi dengan Natural Honey Body Serum Firm & Stretch Mark Care. Mengandung Centella Asiatica, Yeast Extract dan Hyaluronic Acid, body serum ini bisa membuat kulit menjadi kencang tanpa stretch mark! Bahan utamanya yaitu Pure Honey bisa menjaga kelembutan dan kesehatan kulit. Centella Asiatica, Yeast Extract dan Hyaluronic Acid berguna sebagai skin conditioner. Vitamin E berguna menyamarkan stretch mark dan memperbaikin tekstur kulit agar lebih muda dan sehat. Selain itu dilengkapi 20x Hydro-Collagen sebagai skin nourishment.
Biasanya body serum memiliki tesktur yang lebih encer dibanding body lotion pada umumnya. Tapi Natural Honey Body Serum Firm & Stretch Mark Care ini teksturnya paling padat dan creamy dibandingkan body lotion Natural Honey lainnya. Walaupun teksturnya padat, tapi body serum ini juga gampang dibaurkan dan menyerap di kulit lho! Aroma body serum ini pun manis dan lembut, aromanya didominasi oleh wangi madu.
Dengan pemakaian secara rutin, bisa mempertahankan kekencangan kulit dan menyamarkan stretch mark, sehingga kulit tampak muda dan sehat.
Buat kamu yang penasaran dengan Natural Honey, kamu bisa cek ke website dan follow socmednya untuk mendapatkan info terbaru dari Natural Honey:
Website Natural Honey
Dari semua varian Natural Honey, aku paling suka Natural Honey Pure White. Aku penasaran dengan varian lainnya yaitu Natural Honey Antioxidant dan Firm & Youthful. Kalau kamu udah pernah coba varian ini, share reviewnya di comment box dibawah dong :D
Thank you for reading, have a nice day! ;)
TAGS :
Beauty |
Beauty talk show |
Beauty workshop |
Body Lotion |
Event |
Grazia Indonesia |
Natural Honey |
Review |
Vlog |
COMMENTS