Pada hari Sabtu, 29 Agustus 2015 kemarin Shu Uemura mengadakan re-opening counternya di SOGO Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara. Aku mendapatkan kesempatan dan undangan dari
ci Nellin untuk hadir ke acara tersebut.
Shu Uemura memiliki campaign terbarunya yaitu 3D Brow Styling dengan taglinenya "Let your brow define your style". Karena bentuk dan warna alis dapat merubah keseluruhan tampilan wajah, bahkan bisa mempengaruhi hasil makeup dan mood wajah kita. Di event ini aku dapat ilmu per-alis-an dari SHU 3D Brow Styling demo yang diperagakan oleh Shu Uemura Certified Makeup Artist. Selain itu ada free express brow trimming dan special in store promo juga lho!
|
SHU 3D Brow Styling demo by Shu Uemura Certified Makeup Artist |
|
Result :D |
Oh ya, dari event ini aku dapat 2 produk dari Shu Uemura yaitu brow:sword dan cream eye shadow. Nah ini dia reviewnya!
Shu Uemura brow:sword
Dalam 3D Brow Styling, ada 3 tahapan untuk membuat alis cetar sempurna seperti model diatas. Yang pertama adalah tahapan Shade yaitu membentuk alis dengan brow:ink, dilanjutkan dengan tahapan Draw atau menggambar alis menggunakan hard formula ataupun brow:sword. Dan tahap terakhir yaitu Color yaitu mewarnai alis dengan eyebrow manicure.
Kebetulan aku dapat pensil brow:sword
dengan shade walnut brown. Aku suka banget pensil alis ini, warnanya sekali swatch agak tipis-tipis, jadi ketebalannya bisa disesuaikan dengan keinginan.
|
Hasil swatch brow:sword walnut brown |
Pensil ini juga dilengkapi dengan built in brush, jadi ga perlu repot bawa sikat alis deh untuk ngerapihin alis yang udah digambar. Selain itu kalo brushnya diputar, didalemnya juga ada pencil sharpener lho! Ringkas banget kan? ♥
|
Brush & Sharpener |
|
Ingredients |
Jangan khawatir! Didalam kemasannya ada kertas petunjuk untuk penggunaan brow:sword ini kok. Mulai dari penggunaan brush, cara memakai sharpener, dan cara mengganti cartridge.
|
Instruction |
Nah ini dia hasil dari brow:sword walnut brown di alisku:
|
Before - After |
Overall aku suka banget sama pensil alis ini, bener-bener praktis dan travel friendly. Warna yang dihasilkan pun juga cocok dan sesuai dengan keinginanku. I totally recommend this product! ♥
Shu Uemura Cream Eye Shadow
Selain alis, eye shadow pun cukup penting dalam berperan membuat riasan mata yang cetar membahana hehehe. Shu Uemura memiliki 6 shade cream eye shadow yang bisa membuat riasan matamu lebih cantik dan cetar, yaitu: P brown, P beige, P pink, P ivory, G white, dan G gold. Sayangnya, waktu aku main ke counter SOGO Mall Kelapa Gading untuk shade G gold belum tersedia disana. Semoga shade G gold bisa cepat tersedia di counter ya >.<
|
P brown, P beige, P pink, P ivory, G white |
|
Hasil swatch cream eye shadow P brown, P beige, P pink, P ivory, G white |
Aku sendiri dapat cream eye shadow dengan shade P beige. Tekstur krimnya sangat ringan dan mudah dibaurkan. Cream eye shadow ini warnanya silky shimmery, ga terlalu mengkilap jadi cocok digunakan untuk makeup siang hari maupun malam hari.
|
Ingredients |
Warnanya mirip dengan warna kulitku. jadi saat diaplikasikan warnanya ga terlalu kelihatan (nude). Jadi ketebalannya bisa disesuaikan dengan keinginan. Ini dia hasil dari cream eye shadow P beige di mataku:
|
After |
Selain berfungsi sebagai eye shadow, cream eye shadow ini juga bisa digunakan sebagai base eye shadow dan liner juga lho! Aku juga suka apply cream eye shadow ini setelah mengaplikasikan eye shadow biasa untuk memberikan kesan glowing. Cream eye shadow ini juga waterproof dan long lasting. Bentuk kemasannya yang mungil dan travel friendly, cukup menghemat space di makeup pouchku hihihi.
Thank you so much Shu Uemura Indonesia!
Thank you for reading, have a nice day! ;)
Penasaran sama pencil alis Shu yang ini ^^
ReplyDeleteJean Milka
Beli Jean beliiii xD
Delete