Pada hari Rabu, 12 Agustus 2015 aku berkesempatan hadir ke acara launching produk Anna Sui terbaru yaitu Anna Sui Protective BB Cream. Acara ini diadakan di MVG Lounge Lotte Shopping Avenue.
Bagi yang masih bingung sebenarnya Anna Sui ini berasal dari mana, Anna Sui sendiri adalah brand yang berasal dari Amerika dan diproduksi di Jepang. Makanya di packaging Anna Sui tulisannya berbahasa Jepang hehehe. Untuk rangkaian kosmetik dari Anna Sui packagingnya selalu berkaitan dengan tren fashion, makanya packaging Anna Sui selalu kece-kece! Selain itu packaging Anna Sui juga terinspirasi dari struktur bangunan terkenal di dunia, misalnya seperti Taj Mahal yang menginspirasi Anna Sui Loose Powder Foundation.
Source: www.stylesfeed.com

Tapi kali ini aku akan bahas mengenai eventnya dan Protective BB Cream dari Anna Sui itu sendiri ya. Acara ini dibuka oleh Indri Utari selaku Brand Manager dari Anna Sui Indonesia. Mba Indri menjelaskan bahwa Anna Sui Protective BB Cream ini baru diluncurkan pada bulan Juli 2015 dan sangat cocok dengan iklim tropis seperti Indonesia.
Indri Utari, Brand Manager Anna Sui Indonesia

Setelah itu dilanjutkan dengan dengan penjelasan mengenai produk dan demo oleh Rima Zania, selaku Professional Makeup Artist Anna Sui Indonesia. Produk terbaru Anna Sui Protective BB Cream ini memiliki SPF 50 PA++++, ekstrak Lychee dan Peppermint.
Rima Zania, Professional Makeup Artist Anna Sui Indonesia


Packaging BB cream ini dihiasi bunga Poppy, karena Anna Sui suka dengan bunga Poppy. BB cream ini multifungsi, tidak perlu pake primer, foundation, dan bedak lagi! Karena BB cream ini sudah mencakup primer, foundation, UV protection dan skincare. Dengan SPF dan PA yang tinggi, BB cream ini tahan lama, menutupi pori-pori dan hasilnya semi matte.


Ekstrak Lychee dalam BB cream ini dipercaya dapat menjaga kelembaban dan kekenyalan kulit. Menurut legenda, seorang ratu di China sangat menyukai Lychee karena dipercaya dapat membuat kulitnya tetap kenyal. Maka dari itu sang raja selalu memberikan buah Lychee terbaik di China untuk dipersembahkan kepada ratunya. Begitu juga dengan Anna Sui yang menggunakan ekstrak Lychee terbaik untuk formula BB cream terbarunya. Selain itu, ekstrak Peppermint yang terkandung di BB cream ini dapat mengecilkan pori-pori dan efek mendinginkan kulit. Dengan SPF 50 PA++++ dapat melindungi kulit kita dari sinar UV A dan UV B.

BB cream ini memiliki 2 shade yaitu Light Beige dan Medium Beige yang translucent, jadi dapat menyesuaikan dengan warna kulit kita dan transparan. Dengan hasil yang semi matte, kamu tidak perlu apply bedak lagi deh. Menurut Mba Rima, hasilnya akan lebih bagus jika mengaplikasikan BB cream ini dengan tangan. Karena Anna Sui Protective BB Cream lebih bekerja dengan baik jika terkena suhu tubuh dari tangan.
Before: (kiri) shade Light Beige dan (kanan) Medium Beige
After: Kedua shade setelah dibaurkan

Kebetulan aku dapat shade Light Beige, nah ini dia hasil dari shade Light Beige jika diaplikasikan di wajahku:
Before & After, klik foto untuk zoom in

Dengan coverage yang ringan, BB cream ini cocok untuk digunakan dalam makeup sehari-hari. BB cream ini bisa menutupi kemerahan di wajahku dan cukup membantu untuk menyamarkan pori-pori wajahku yang besar, selain itu wajahku juga terlihat lebih cerah lho! Aku suka banget sama wanginya, wangi bunga mawar yang ringan dan segar. Yang paling penting BB cream ini long lasting, untuk kulitku yang berminyak BB cream ini bisa tahan seharian dan wajahku bebas dari minyak. Hebat yah!

Pro:
+ Wanginya enak
+ Semi matte finish
+ Cocok untuk kulit berminyak
+ Membantu menyamarkan pori-pori
+ Packagingnya cantik dan travel friendly

Con:
- Bit pricey :(
- Hanya tersedia 2 shade

Buat kamu yang penasaran pingin coba, produk ini bisa kamu temukan di Seibu, Galeries Lafayette, SOGO, dan Parkson dengan harga IDR 280,000.

Thank you for reading, have a nice day ;)